Wednesday, September 25, 2013

5 Makanan Wajib Konsumsi Saat Diet



Semua metode diet kebanyakan menyarankan agar konsumsi makanan berlemak sebaiknya dihindari. Namun kali ini justru membagikan daftar makanan yang wajib dikonsumsi saat diet demi menjaga kebutuhan nutrisi tubuh. Apa saja? Mari kita simak makanan wajib konsumsi saat diet berikut ini :

  1. Pasta
    Pasta, terutama yang berbahan tepung gandum, sifatnya menurunkan kalori dan tidak terlalu banyak mengandung karbohidrat. Mengganti nasi dengan pasta pun bisa dilakukan untuk tetap mendapat asupan karbohidrat cukup ketika berusaha menurunkan berat badan.

  2. Kentang
    Penelitian pernah membuktikan kalau berat badan bisa turun meski konsumsi kentang tidak dihentikan. Meskipun demikian, kentang sebaiknya dimakan satu porsi saja dalam sehari. Di dalam kentang tepatnya mengandung kalium dan vitamin C.

  3. Buah-buahan
    Bahkan ketika sedang tidak berdiet, buah-buahan tetap jadi makanan yang wajib dikonsumsi setiap hari. Apapun buah yang dimakan, ada banyak kebaikan yang bisa didapatkan. Misalnya menguatkan sistem imun, menyeimbangkan tekanan darah, membersihkan racun dari dalam tubuh, dan lain sebagainya.

  4. Selai kacang
    Selai kacang bisa dijadikan camilan sehat ketika berusaha menurunkan berat badan. Bahkan berdasarkan penelitian, penikmat selai kacang berisiko rendah terkena obesitas. Pastikan konsumsi selai kacang dibatasi sebanyak dua sendok makan saja setiap hari.

  5. Cokelat
    Ketika sedang diet, tidak perlu susah payah meninggalkan cokelat sebagai makanan kesukaan. Sebab cokelat, khususnya jenis yang paling gelap, mengandung senyawa yang bermanfaat bagi tubuh. Coba nikmati cokelat hitam sebagai camilan ketika berdiet.

Itulah berbagai makanan wajib konsumsi saat diet. Pastikan konsumsinya dibatasi dan tidak terlalu berlebihan.

No comments:

Post a Comment