Burung berkicau adalah salah satu hewan peliharaan yang dapat dikatakan mempunyai manfaat dan juga keuntungan bagi orang yang mempunyai burung berkicau. Memelihara burung berkicau selain merupakan sebuah kegiatan yang dapat menyalurkan hobi, memelihara burung berkicau terutama ketika mendengarkan sang burung sedang berkicau disinyalir dapat menghilangkan kepenatan kita dan membuat pikiran kita menjadi lebih rileks.
Dalam memilih burung berkicau dan kemudian membelinya, tentu kita tidak ingin sembarangan membeli burung berkicau seperti selayaknya membeli kucing dalam karung. Tentu kita tidak ingin bukannya memelihara burung dapat menghilangkan kepenatan namun malah hanya galau yang didapat.
Dalam membeli burung berkicau disarankan untuk mempertimbangkan beberapa hal sehingga tidak membuat kita menyesal telah membeli burung berkicau tersebut. Tentu kita ingin yang terbaik yang dapat kita dapatkan dalam membeli burung berkicau tersebut.
Tips memilih dan membeli burung berkicau :
- Pastikan dahulu untuk apa kita membeli burung berkicau tersebut. sebenarnya apa tujuan anda membeli burung tersebut. Apakah hanya sekedar menjadi hewan peliharaan di rumah? Apakah membeli burung untuk di ternak? Membeli burung untuk bisnis sehingga membeli untuk dijual lagi dan mendapat untung? Sebagai burung master pelengkap? Sebagai burung Mascot yang akan dilombakan? Membeli burung untuk hadiah? Atau membeli burung untuk dirawat menjadi burung yang akan mengikuti lomba burung? Ketahuilah terlebih dahulu mengapa anda memilih dan membeli burung berkicau dahulu dikarenakan berbeda tujuan, akan berbeda juga spesifikasi dan anggaran yang harus kita sediakan untuk burung yang akan dibeli serta faktor konsekuensi, sarana prasarana yang harus disediakan dan konsistensi untuk pola perawatan masing-masing burung.
- Pastikan dahulu berapa anggaran yang akan kita keluarkan untuk membeli burung. Bagaimanapun dalam membeli burung kita memerlukan uang untuk membayar burung itu bukan. Tentukanlah budget dan siapkan anggaran untuk membeli burung yang anda idam-idamkan. Jangan membelanjakan uang untuk membeli burung diluar budget kesanggupan anda.
- Tentukan jenis burung dan kondisi burung yang akan kita beli. Ada baiknya kita sudah memiliki gambaran jelas untuk jenis burung dan kondisi burung yang akan kita beli. Misalnya kita ingin membeli burung kenari. Cari dahulu gambaran yang jelas mengenai burung kenari tersebut. Jangan pernah membeli jenis burung tertentu apabila anda memang tidak suka burung tersebut. Disarankan untuk jangan membeli burung hanya dikarenakan ingin ikut – ikutan dan hanya ingin menyamai teman kita padahal kita tidak menginginkannya.
- Cari tahu lebih lanjut mengenai burung yang sudah kita tentukan akan kita beli. Cari informasi sebanyak-banyaknya tentang jenis burung yang akan dibeli. Mulai dari katuranggan burung yang baik dan ideal, karakter dan sifat, asal usul, kompatibilitas, pola perawatan, fisiologis, kelemahan, kelebihan, prospektif ke depan dan lain sebagainya.
- Setelah mencari tahu lebih lanjut, cari tahu dan pastikan tempat dimana anda akan membeli burung tersebut. Apakah membeli di pasar burung? Apakah membeli di tempat penangkar burung ternama? Apakah membeli dari teman punya teman? Apakah membeli dari tetangganya tetangga? Atau membeli di lapangan latber/lomba? Jangan malu untuk bertanya kepada teman – teman yang sudah lebih paham masalah perburungan.
- Jangan terburu – buru dalam memilih burung dan kemudian membelinya. Lihat , dengar dan rasakan terlebih dahulu dengan seksama. Jangan hanya percaya dengan apa yang dikatakan oleh penjualnya. Jangan pula terpengaruh hanya karena harga burung yang murah. Bisa dikatakan harga burung berbanding lurus dengan kualitas burung berkicau itu sendiri
- Nah, setelah kita sukses memilih dan membeli burung yang kita inginkan, jangan sungkan untuk bertanya lebih lanjut mengenai bagaimana merawat burung itu dengan baik, apa makanannya dan sebagainya sehingga anda dapat merawat burung berkicau itu kelak dengan baik.
Demikian artikel Tips Memilih dan Membeli Burung Berkicau yang memberi informasi bagaimana memilih burung dan juga membeli burung sehingga kita dapat mendapatkan burung berkicau sesuai dengan yang kita inginkan.
No comments:
Post a Comment